Skip to content
Kabarhiburan.id

Kabarhiburan.id

Tak Sekadar Berita Hiburan

  • BERANDA
  • HIBURAN
  • GAYA HIDUP
  • DESTINASI
  • RAGAM
  • HUMANIORA
  • VIDEO
  • Film
  • Hiburan

Visinema Pictures Gelar Gala Premiere Film Wanita Ahli Neraka, akan Tayang di Bioskop 14 November 2024

Redaksi 12 November 2024

Para pemain film Wanita Ahli Neraka di acara gala premiere di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (12/11/2024). (Foto: Dok. Visinema Pictures)

KABARHIBURAN.id – Visinema Pictures menggelar gala premiere film horor terbarunya Wanita Ahli Neraka di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (12/11/2024).  

Acara ini dihadiri oleh para pemain Wanita Ahli Neraka, seperti Febby Rastanty Oka Antara, Ashira Zamita, serta Alfie Alfandy dan Elma Theana. 

Dalam suasana yang meriah, para pemeran utama di film ini, serta penulis memberikan komentar yang akan membuat penonton semakin menambah rasa penasaran terhadap film ini.

Bukan Sekadar Film Horor

Dalam komentarnya, Febby Rastanty yang memerankan Farah menyampaikan betapa film ini memberikan banyak pelajaran moral yang menyentuh. 

“Kesakralan pernikahan bisa luntur ketika kita salah memilih pasangan. Pelajaran untuk para perempuan lebih hati-hati dan harus punya daya jika suatu saat terjebak dalam pernikahan yang seperti di neraka,” kata Febby.

Oka Antara, yang berperan sebagai Wahab, suami Farah, ikut mengungkapkan perspektif tentang dinamika rumah tangga karakter mereka. 

“Manusia bisa jadi iblis paling menyeramkan dan menakutkan jika tidak bisa menahan dirinya,” kata Oka.

Jumpa pers usai gala premiere film Wanita Ahli Neraka di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (12/11/2024). (Foto: Dok. Visinema Pictures)

Penulis naskah Lele Laila juga berbagi pandangannya tentang film ini. Menurutnya, film Wanita Ahli Neraka bukan hanya horor, tetapi sebuah perjalanan yang menyentuh sisi terdalam tentang kepercayaan dan cinta yang berbalik menjadi ketakutan. 

“Film ini mengajak penonton untuk melihat bahwa tidak semua yang tampak indah di luar itu selamanya benar di dalamnya. Kadang, keputusan yang kita buat demi kebahagiaan justru menjadi sebuah perjalanan menakutkan yang mau tidak mau harus berani kita hadapi,” terangnya. 

Umi Pipik, salah satu publik figur yang sudah menonton film ini memberikan komentar atas cerita di film Wanita Ahli Neraka yang tak terduga-duga. Pasalnya ada banyak pesan moral yang bisa dipetik dari film ini. 

“Di dalam Quran surat At-Tahrim ayat 11 Allah firmankan Siti Asiyah diperumpamakan istri beriman yang taat walau bersuamikan Fir’aun. Si Farah di film ini diperumpamakan seperti itu, solehah taat beribadah, tapi dia mendapat kezaliman dari suaminya. Keren banget,” ungkap Umi Pipik.

Bilik Neraka by Wanita Ahli Neraka

Tak hanya menanti penayangannya di bioskop, penggemar horor dapat merasakan langsung sensasi menakutkan film Wanita Ahli Neraka melalui Bilik Neraka by Wanita Ahli Neraka. 

Bilik Neraka telah hadir di Ciplaz Parung serta di Blok M Plaza, dan sukses menarik perhatian pengunjung. 

Jumpa pers usai gala premiere film Wanita Ahli Neraka di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (12/11/2024). (Foto: Dok. Visinema Pictures)

Bilik ini menawarkan pengalaman singkat penuh kengerian dan ketegangan melalui suara-suara jeritan kelam dan sekilas adegan film yang menakutkan.

Film Wanita Ahli Neraka berkisah tentang Farah, seorang santriwati yang menikahi Wahab, seorang politikus ambisius. 

Dengan penuh harapan, Farah memasuki pernikahan ini untuk mencapai kebahagiaan dan keberkahan. 

Namun, harapan Farah perlahan berubah menjadi mimpi buruk ketika ia menyadari bahwa suaminya memiliki rahasia kelam yang mengancam hidup dan jiwanya. 

Di balik pintu rumah tangga yang tampak harmonis, ternyata tersembunyi hal-hal yang seharusnya tak terjadi, hal-hal yang membuat Farah terperangkap dalam neraka yang tak pernah ia bayangkan.

Film ini disutradarai Farishad I. Latjuba yang dikenal lewat karya-karyanya seperti Mantan Terindah dan Mantan Manten, serta ditulis oleh Lele Laila, seorang penulis naskah yang dikenal melalui karya-karya horor ternama, seperti Pemandi Jenazah. 

Film Wanita Ahli Neraka akan tayang serentak di seluruh jaringan bioskop Indonesia mulai 14 November 2024. (KH/abi)

Tags: film film horor film indonesia film wanita ahli neraka kabar hiburan visinema pictures

Continue Reading

Previous: Konser Dua Dekade Kotak, Tantri Cs akan Berikan Aksi Terbaik bagi Kerabat Kotak 
Next: Raam Punjabi dan Istri Terima Anugerah Bintang Prasasti dari Yayasan H. Usmar Ismail

Artikel Terkait

Ibrahim Risyad Disiksa saat Syuting Film Riba, Tayang di Bioskop 4 Desember 2025 Jumpa pers peluncuran poster dan trailer film Riba di Cinepolis Senayan Park, Jakarta, Selasa, (4/11/2025).
  • Film

Ibrahim Risyad Disiksa saat Syuting Film Riba, Tayang di Bioskop 4 Desember 2025

4 November 2025
Film Bolong: 309 Hari Sebelum Tragedi Berdarah Tayang World Premiere di International Film Festival Rotterdam 2026 Syuting film Bolong: 309 Hari Sebelum Tragedi Berdarah. (Foto - @hanungbramantyo)
  • Film

Film Bolong: 309 Hari Sebelum Tragedi Berdarah Tayang World Premiere di International Film Festival Rotterdam 2026

4 November 2025
Film Sore: Istri dari Masa Depan Raih Dua Gelar Terpuji di Festival Film Bandung 2025 Film Sore: Istri dari Masa Depan karya sutradara Yandy Laurens meraih dua gelar Terpuji: Film Indonesia Terpuji dan Penata Musik Terpuji atas nama Ofel Obaja.
  • Film

Film Sore: Istri dari Masa Depan Raih Dua Gelar Terpuji di Festival Film Bandung 2025

1 November 2025

Terbaru

  • Tiga Cahaya Hikmah dari Para Ulama
  • Ibrahim Risyad Disiksa saat Syuting Film Riba, Tayang di Bioskop 4 Desember 2025
  • Galau yang Mengantarkan pada Hidayah 
  • Film Bolong: 309 Hari Sebelum Tragedi Berdarah Tayang World Premiere di International Film Festival Rotterdam 2026
  • Pameran SIAL Interfood 2025 di JIExpo Kemayoran, Ini Rangkaian Acara Menariknya

Jangan Lewatkan!

Tiga Cahaya Hikmah dari Para Ulama
  • Humaniora

Tiga Cahaya Hikmah dari Para Ulama

5 November 2025
Ibrahim Risyad Disiksa saat Syuting Film Riba, Tayang di Bioskop 4 Desember 2025 Jumpa pers peluncuran poster dan trailer film Riba di Cinepolis Senayan Park, Jakarta, Selasa, (4/11/2025).
  • Film

Ibrahim Risyad Disiksa saat Syuting Film Riba, Tayang di Bioskop 4 Desember 2025

4 November 2025
Galau yang Mengantarkan pada Hidayah 
  • Humaniora

Galau yang Mengantarkan pada Hidayah 

4 November 2025
Film Bolong: 309 Hari Sebelum Tragedi Berdarah Tayang World Premiere di International Film Festival Rotterdam 2026 Syuting film Bolong: 309 Hari Sebelum Tragedi Berdarah. (Foto - @hanungbramantyo)
  • Film

Film Bolong: 309 Hari Sebelum Tragedi Berdarah Tayang World Premiere di International Film Festival Rotterdam 2026

4 November 2025
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • X
  • Facebook

Redaksi | Tentang Kami | Kode Etik Jurnalistik | Pedoman Pemberitaan Media Siber

Copyright © All rights reserved. | DarkNews by AF themes.